Keuntungan yang sebenarnya


Tetapi apa yang dahulu merupakan keuntungan bagiku, sekarang kuanggap rugi karena Kristus. Malahan segala sesuatu kuanggap rugi, karena pengenalan akan Kristus Yesus, Tuhanku, Lebih mulia daripada semuanya. Oleh karena dialah aku telah melepaskan semuanya itu dan menganggapnya sampah, supaya aku memperoleh Kristus. - Filipi 3: 7 - 8

Sejak Paulus mengalami perjumpaan pribadi dengan Tuhan Yesus Kristus, ia menjadi manusia yang berbeda. Pribadi yang dahulunya berpikir bahwa apa yang diyakininya saat itu adalah kebenaran justru membutakan hati nuraninya. Setelah bertobat, Paulus kemudian menjadi Rasul Tuhan yang radikal.

Apa saja yang dahulunya dianggap keuntungan oleh Rasul Paulus dan pada akhirnya ia menganggap semuanya sampah?
1. Secara kelahiran dia adalah Orang Ibrani asli, juga Orang Romawi.
2. keturunan bangsawan dari suku benjamin.
3. Dia adalah seorang Farisi yang tidak bercacat dalam menaati Taurat Tuhan.
4. Menjadi penganiaya Jemaat dibawah undang-undang kaisar.


Semua hal yang diatas dicari oleh orang yang tidak mengenal Tuhan, memang dapat memberikan keuntungan/ jaminan untuk hidup didunia ini tetapi itu semua merupakan ketidakberhargaan dan fana. Paulus dengan berani menukarkan hal tersebut karena ia mengejar sesuatu yang lebih mulia, yaitu pengenalan akan Tuhan Yesus Kristus.

Pengenalan akan Kristus Yesus lebih mulia dibandingkan semua kebanggaan yang ada didunia ini.
Pengenalan akan Kristus Yesus lebih mulia dibandingkan Kekayaan Dunia.
Pengenalan akan Kristus Yesus lebih mulia dibandingkan Kebahagiaan Dunia.
Pengenalan akan Kristus Yesus lebih mulia dibandingkan Kehormatan Dunia.

Marilah kita menukar segala sesuatu yang tidak berharga dalam hidup kita kepada Tuhan. Ia akan menukarkan sesuatu yang tidak berharga tersebut dengan sesuatu yang berharga.

Sesuatu yang tidak berharga yang kita miliki yaitu: Percabulan, Kecemaran, hawa nafsu, Penyembahan berhala, sihir, perseteruan, perselisihan, iri hati, amarah, kepentingan diri sendiri, percideraan, roh pemecah, kedengkian, kemabukan, pesta pora, dan sebagainya, Dosa dan kelemahan, Penyakit serta keangkuhan Hidup, kekayaan, Susah payah.

Carilah dahulu Kerajaan Allah dan semuanya itu akan ditambahkan kepamu. Tuhan telah menyediakan segala sesuatu yang kita butuhkan untuk hidup dalam hidup ini. berserah hanya kepada-Nya dan Ia akan bertindak, Ia akan memberikan apa yang tidak pernah kita lihat dan pikirkan.

Tuhan Yesus Memberkati,






Comments

Popular posts from this blog

Perbedaan Suara Allah dan Suara Iblis/ Setan

Kunci Menghancurkan Penghalang Janji Tuhan!

Tipe Kepribadian Melalui Test DISC